TOCOCO CHIPS

 Indonesia merupakan salah satu negara terbesar di dunia dan terkenal akan budaya, alam dan kulinernya. Bebicara mengenai kuliner , Indonesia memiliki beraneka ragam kuliner diberbagai daerah , memiliki citarasa dan keunikan khas yang berbeda disetiap daerahnya. Dan semakin berjalan nya waktu muncul kuliner kuliner unik salah satunya adalah keripik. 
    Keripik merupakan suatu jenis kuliner yang memiliki tekstur kering atau renyah, biasanya terbuat dengan proses penggorengan maupun panggang. Indonesia memiliki  banyak jenis keripik dan muncul kripik kripik unik. 
Salah satunya adalah tococo chips. Keripik kelapa kekinian yang dibuat dengan proses penggorengan dengan coconut oil, tanpa msg, tanpa pengawet, tanpa pemanis dan tanpa pewarna buatan. 
Tococo chips juga hadir sebagai gebrakan baru didunia kuliner Indonesia karna keunikan dan memiliki citarasa yang enak dan ngangenin. 

PERMASALAHAN Indonesia

Tahukah anda
     Dari 3,5 juta hektar lahan pohon kelapa diindonesia , 97 % belum optimal pemanfaatannya. 

     Dilansir dari website indonesia.go.id
Indonesia menjadi negara penghasil kelapa terbanyak didunia  Dan menurut the world atlas 2017 indonesia peringkat pertama penghasil kelapa diasia tenggara yaitu sebanyak 19,4 ton,  kemudian filipina 15,9 ton kemudian india 10,9 ton 

https://indonesia.go.id/narasi/indonesia-dalam-angka/ekonomi/kelapa-indonesia-potensial-di-produk-hilir


Tapi sayangnya walaupun diposisi pertama dunia,penguasa kelapa sebenarnya sebagai komoditi ekspor  yaitu filipina,  hal ini sangat disayangkan bahwa indonesia sebenarnya memiliki potensi dan daya saing yg menjanjikan dikancah komoditi ekspor kelapa dunia.

  begitu juga Dari segi olahan kelapa. Tercatat indonesia hanya memiliki 25 jenis makanan olahan dari kelapa sedangkan filipina memiliki 125 jenis makanan olahan dari kelapa

Masalah customer
    Selain itu berdasarkan survei buyer persona yg team kami lakukan terhadap target market mengenai permasalahan cemilan menghasilkan data sebagai berikut.. 
- customer lebih menyukai cemilan yg manis ataupun pedas
- customer menyukai cemilan yg higienis
- bosen dengan cemilan itu itu aja
- pengin cari yg beda tapi takut ngga enak
- cemilan terlalu mahal ngga worth it dengan rasa
- pengin nambah penghasilan sampingan
- customer menyukai cemilan berbumbu tebal
- customer suka cemilan gurih

 

Agustus 2020
Memulai bisnis tococo chips sebenarnya tidak disengaja, berlatar belakang kegagalan dalam menempuh pendidikan di Universitas yg diingkan menjadi awal mula ide bisnis tococo ini muncul
Bermodal 100k sisa uang dari ujian sbm waktu itu, saya nekat membuat sebuah bisnis cemilan, tanpa pengalaman berjualan dan tanpa ilmu bisnis, 
Saya langsung pergi ke pasar membeli bahan bahan membuat tococo chips ini
Mencari resep dan ilmu diyoutube menjadi pedoman saya untuk menjalani bisnis ini

Banyak yg nanya juga kenapa sih milih keripik kelapa??, waktu itu saya mikir dimana kabupaten banyumas memiliki komoditi unggulan yaitu gula semut dimana dari kelapa, hal ini saya berpikir dan menyimpulkan bahwa banyumas memiliki komoditi kelapa yg besar. 
Dimana saya membuat inovasi kripik kelapa khas banyumas,, 
Waktu demi waktu berjalan dimana saya mencoba berbagai resep dari youtube dan mengalami kekegagalan dalam prakteknya, 
Tapi dari kegagalan itu saya belajar apa yg kurang dari resepnya dan saya takar takar sendiri 
Setelah melalui beberapa uji coba akhirnya menemukan dimana resep yg cukup baik walaupun belum sempurna
Tetapi ketika menunggu resep sempurna akan lama dan tidak berjualan jualan, 
Saya memutuskan untuk berjualan guna mendapat masukan masukan dari yg beli
Berjalan kurang lebih 2 minggu berjualan door to door dan terus membenahi produk, 

September 2020
Mulai saya berjualan via online 
dimana butuh keberanian untuk berjualan online Karna ngga ada pengalaman dan ngrasa malu jika diomongin temen, up and down buat ngumpulin mental jualan online akhirnya nekat coba tawarin ke temen temen via WA dan benar dugaan saya banyak yg ngremehin, ngeledek, dan diketawain temen temen,, 
Rasanya mau berhenti jualan waktu itu
Tapi saya mikir kalo berhenti malah lebih malu malu in.. 
Akhirnya dari omongan temen yg ngremehin saya trus konsisten jualan tococo ini,, 

Dan pada suatu waktu pernah mencapai orderan 100 pcs sehari  waktu itu rasanya seneng sekali karna banyak yg suka dan repeat order , dan dijual 13000 kala itu ,dan sekarang dijual diharag 18000-20000
TOCOCO itu berasal dari kata TO nama panggilan saya alfiTO dan COCO dari kata COCOnut... Saya terinspirasi dari pengusaha snack muda yaitu ZANANA CHIPS dari Mas Gazan dan smeoga tococo bisa Sesukses Zanana chips untuk kedepannya 
 

Manfaat bagi kesehatan
Tococo Chips merupakan inovasi cemilan dari kelapa yang bermanfaat bagi kesehatan dan mendorong masyarakat agar mengkonsumsi healthy snack tapi tetep nagih dan enak
Beberapa keunggulan dari tococo chips ialah
1) Tidak mengandung Msg
2) Tidak Mengandung Pengawet
3) Tidak mengandung pewarna dan pemanis buatan
4) gluten free 
5) menggunakan minyak kelapa dalam prosesnya

6) terdapat varian asin dan manis

https://shopee.co.id/Kona-Cemilan-Keripik-Kelapa-All-Variant-45gr-i.129644925.6334468824

https://shopee.co.id/Keripik-Kelapa-Muda-Gurih-Renyah-dan-terasa-kelapa-mudanya-i.52288487.7824083120

 

dari contoh diatas tococo hadir sebagai inovasi terbaru 

-Manfaat bagi lingkungan
Tococo Chips ialah inovasi cemilan dari kelapa yang memberi dampak bagi lingkungan, dimana kelapa adalah salah satu komoditi terbesar Indonesia, menjadikan Indonesia peringkat 1 negara penghasil kelapa terbanyak didunia tetapi tidak diimbangi dengan pengolahan nya, maka dari itu tococo hadir sebagai solusi akan permasalahan tersebut dengan memanfaatkan kelapa agar menjadi komoditi yang terdiferensiasi dan diminati oleh pasar. 

- Manfaat bagi sosial
Tococo Chips ialah inovasi cemilan dari kelapa selain memberi dampak kesehatan dan lingkungan, tococo chips juga memberi dampak bagi sosial diantaranya tococo memberdayakan petani kelapa daerah, dan memberdayakan ibu rumah tangga dalam proses produksinya.. 

Selain itu juga untuk kedepannya hadirnya tococo juga agar bisa memberi dampak bagi pendidikan di Indonesia dimana akan ada program beasiswa bagi target market tococo chips

Nama : ALFITO YURO YUDISTIRO
Alamat : KLAPAGADING RT 004/009, KEC. WANGON, KAB. BANYUMAS
No. Telepon : 0895333230545