Produksi daun mangga di Indonesia sangat banyak, namun sedikit sekali pemanfaatannya. Oleh karena itu, produksi jelly drink dari daun mangga bisa dijadikan salah satu inovasi kuliner yang baik bagi tubuh manusia, selain buahnya. Produksi daun mangga sangat berlimpah, maka dapat dibuat ekstrak sari daun mangga agar jelly drink yang dihasilkan akan lebih menarik dan menjadi produk yang lebih tahan lama. Dalam hal ini kami cenderung untuk menggunakan ekstrak sari daun mangga sebagai bahan jelly drink.
Jelly drink daun mangga adalah produk minuman yang terbentuk dari cairan dengan bahan dasar gula dan sari daun mangga yang dibutuhkan. Tekstur jelly drink terbentuk dengan menambahkan nutrijel tanpa rasa sebagai bahan yang membentuk jelly. Penelitian ini bertujuan untuk menciptakan inovasi produk jelly drink dari sari ekstrak daun mangga yang kaya akan tanin dan vitamin C serta banyak kandungan senyawa herbal lain. Senyawa ini juga dapat mengikat dan mengendapkan protein sehingga dapat berguna untuk mengobati diare dan berkasiat juga mengobati ambien dan menjaga stamina.
Jadi keunggulan yang ada pada produk jelly drink ini adalah minuman jelly sari ekstrak daun mangga dapat menjadi solusi produk minuman yang akan dipilih untuk mendapatkan nutrisi yang baik bagi tubuh, seperti tanin dan vitamin C karena dapat menjaga stamina tubuh jika dikonsumsi. Kata Kunci : Jelly Drink Daun Mangga merupakan produk minuman inovasi baru yang kaya Tanin dan Vitamin C.
Masalah atau kebutuhan di masyarakat yang ingin diselesaikan di sini adalah untuk mengetahui apakah jelly drink daun mangga dapat menjadi inovasi kuliner yang kaya akan tanin dan vitamin C. Jelly drink umumnya sangat digemari oleh semua kalangan masyarakat karena memiliki cita rasa dan tekstur yang khas, jika diminum terasa manis dan segar, seperti meminum jelly.
Solusi yang ditawarkan dari produk yang diajukan adalah dari fenomena diatas merupakan peluang yang sangat potensial untuk didirikannya usaha minuman khususnya “jelly drink daun mangga”.
Sejarah inovasi dan pengembangan produk yang ingin kami sampaikan adalah jelly drink telah banyak mengalami perkembangan, baik dari varian rasa maupun penyajiannya. Penyajian jelly drink beraneka ragam mulai dari kemasan berbentuk cup, hingga kemasan berbentuk botol maupun yang dikemas dalam botol plastik. Produk jelly drink tersebut adalah jelly drink daun mangga yang kaya akan tanin dan vitamin C.
Pembaharuan yang ditawarkan dan perbedaan bila dibandingkan dengan penemuan sebelumnya yang sejenis adalah jelly drink daun mangga merupakan minuman dengan memanfaatkan bahan lokal sebagai varian dengan keunggulan sebagai berikut :
1. Kandungan gizi
Jelly drink daun mangga mengandung senyawa aktif yang terkandung dalam daun mangga berupa tanin, dan vitamin C, serta kandungan gizi lain yang belum teruji. Daun mangga merupakan tanaman yang dapat berkhasiat sebagai antioksidan dan juga dapat menjaga stamina tubuh jika dikonsumsi.
2. Cita rasa
Jelly drink daun mangga rasanya manis dan sedikit asam, teksturnya lembut dan cair sehingga mudah diminum.
3. Harga
Harga 1 botol jelly drink daun mangga sangat terjangkau karena bahan- bahan yang digunakan adalah bahan pangan lokal dan bahannya sangat mudah ditemukan dipasaran, bahkan sangat berlimpah.
4. Daya simpan
Jelly drink mempunyai daya simpan selama kurang lebih 6 hari jika disimpan dalam kulkas tanpa tambahan bahan pengawet..
Nama | : | |
Alamat | : | |
No. Telepon | : |