MOCHICA (Mochi Carica)

Buah Carica merupakan buah khas Wonosobo. Faktor-faktor seperti perubahan preferensi konsumen dan kurang minatnya konsumen terhadap manisan carica yang terlalu biasa menjadi permasalahan yang perlu dipecahkan. Oleh karena itu, proposal ini bertujuan untuk menghadirkan inovasi dalam pengolahan Buah Carica menjadi Mochi Carica yang dipadukan dengan krim buah Carica sebagai solusi untuk meningkatkan daya tarik dan minat konsumen terhadap produk ini.

Strategi inovasi yang diambil terkait perubahan tren makanan dan preferensi konsumen saat ini. Selanjutnya, akan dilakukan pengembangan resep dan teknik produksi baru yang menggabungkan cita rasa lokal Carica dengan sentuhan modern. Inovasi ini akan mencakup berbagai varian rasa, tekstur, dan kemasan yang menarik bagi konsumen.

Dampak dari inovasi ini diharapkan sangat signifikan. Pertama, dengan adanya inovasi dalam produk Mochi Carica, permintaan pasar diperkirakan akan meningkat. Kedua, inovasi ini akan memberikan peluang ekonomi yang positif bagi para petani lokal. Selain itu, produk Mochi Carica yang inovatif juga akan menjadi sarana promosi budaya Wonosobo secara lebih luas baik lokal maupun interlokal.

Dapat disimpukan bahwa, inovasi dalam pengolahan Mochi Carica diharapkan dapat mengatasi permasalahan penurunan permintaan pasar, meningkatkan minat konsumen, serta memberikan dampak ekonomi dan promosi budaya yang positif bagi Wonosobo. Dengan metode inovasi yang tepat, Mochi Carica akan menjadi produk yang menarik, lezat, dan mampu bersaing di pasar makanan saat ini.

Kabupaten Wonosobo merupakan kabupaten yang terkenal dengan panorama pegunungan yang sejuk dan asri, tapi juga kulinernya yang beragam dan unik. Salah satu keunikan dari daerah Wonosobo adalah Buah Carica Dieng, juga dikenal sebagai Papaya Mountain, merupakan varietas unik dari buah pepaya yang tumbuh khusus di kawasan dataran tinggi Dieng, Jawa Tengah, Indonesia. Kawasan Dieng dikenal dengan iklim sejuknya dan ketinggian yang mencapai 1.500–3.000 meter di atas permukaan laut. Kondisi lingkungan inilah yang memberikan ciri khas tersendiri pada buah pepaya yang hanya bisa tumbuh di sana, menghasilkan Carica Dieng dengan rasa dan tekstur yang berbeda dari pepaya biasa. Carica Asalnya dari pegunungan Andes, di Amerika Selatan. Buah Carica Dieng memiliki ukuran lebih kecil dari pepaya biasa dan memiliki kulit yang tebal, berwarna hijau muda hingga kuning-oranye ketika matang. Daging buahnya pun tebal, manis, dan memiliki aroma yang khas. Karena tumbuh di dataran tinggi, buah Carica Dieng juga mengandung nutrisi yang lebih tinggi dibandingkan dengan pepaya biasa.

Salah satu olahan carica dalam bentuk manisan sudah biasa ditemui oleh masyarakat daerah wonosobo. Manisan carica merupakan produk andalan untuk dijadikan sebagai oleh-oleh ketika sedang berkunjung ke daerah wonosobo. Seiring dengan perkembangan zaman, dibutuhkan inovasi dalam pengolahan Carica agar lebih beragam dan menarik bagi konsumen. Seperti kue mochi yang sedang tren di media sosial. Kue Mochi adalah kue yang berbahan dasar tepung ketan yang direbus dan ditumbuk hingga bertekstur lembut serta kenyal berbentuk bulat. Kue mochi berasal dari negara Jepang. Oleh karena itu, melihat peluang tersebut kami berinovasi memadukan manisan Carica dengan mochi. Kini hadir Mochi Carica sebagai inovasi baru pangan lokal yang mencerminkan keunikan produk tersebut. Mochica menggabungkan cita rasa mochi yang lembut dan kenikmatan buah Carica Wonosobo.

Dengan latar belakang tersebut, Mochi Carica diharapkan dapat memenuhi kebutuhan masyarakat akan produk makanan yang sehat, unik, dan memiliki nilai tambah, serta memperkenalkan kekayaan kuliner Wonosobo ke tingkat yang lebih luas.

 

Pembaruan yang ditawarkan :

1.  Integrasi Bahan Lokal dengan Kuliner Modern : 
Mochi Carica merupakan kombinasi unik antara mochi, yang berasal dari Jepang, dan buah Carica Dieng, khas Wonosobo. Inovasi ini menggabungkan tekstur kenyal mochi dengan rasa manis dan aroma khas Carica Dieng, menciptakan pengalaman rasa yang baru dan unik bagi konsumen.
2. Penggunaan Bahan Lokal Berkualitas : 
Buah Carica Dieng digunakan sebagai bahan utama, yang terkenal dengan kandungan nutrisinya yang tinggi dan rasa khasnya. Ini tidak hanya menambah nilai gizi pada produk tetapi juga mendukung petani lokal dan ekonomi daerah.
3. Menyikapi Tren Konsumen Masa Kini : 
Dengan meningkatnya kesadaran akan makanan sehat dan tren kuliner di kalangan anak muda, Mochi Carica menawarkan alternatif camilan sehat yang tetap lezat. Produk ini memenuhi kebutuhan konsumen akan camilan yang tidak hanya enak tetapi juga bergizi.

Perbedaan dengan penemuan sebelumnya yang sejenis :

1. Buah Carica Dieng sebagai Bahan Utama: 
Berbeda dengan produk mochi biasa yang biasanya berisi pasta kacang merah, cokelat, atau es krim, Mochi Carica menggunakan buah Carica Dieng sebagai isian utama. Ini memberikan cita rasa yang unik dan khas yang tidak ditemukan pada mochi lainnya.

2. Tekstur dan Rasa yang Unik: Mochi Carica memiliki perpaduan tekstur kenyal dari mochi dan rasa manis serta aroma khas dari buah Carica Dieng. 

3. Promosi Kekayaan Alam dan Budaya Lokal: Mochi Carica tidak hanya menawarkan produk makanan, tetapi juga memperkenalkan dan mempromosikan kekayaan alam dan budaya lokal Wonosobo, khususnya kawasan Dieng.

Nama : Sagita Khansa Falikha
Alamat : Tosari Rejo RT.01 RW.06 Wonosobo Jawa Tengah
No. Telepon : 08950606742