Hand and Body Lotion, Ranunajufa terbuat dari bahan alami yaitu ekstrak aloe vera 76 % ,ekstrak jeruk nipis 7,7 %, minyak zaitun 3,83%, gliserin 3,83% dan bahan – bahan lain yang diizinkan digunakan untuk kulit sehingga komposisi tepat 100 %. Lotion adalah suatu emulsi ( cair terdispersi dalam cair )dengan tekstur agak sedikit padat, lotion adalah jenis pelembab yang paling ringan sehingga bisa digunakan sepanjang hari, lotion berkualitas bagus akan mudah diserap kulit dan tidak meninggalkan bekas minyak. Sesuai namanya body lotion bisa digunakan untuk melembabkan seluruh tubuh kecuali wajah. Pembuatan Hand And Body Lotion Ranunajufa ini sangat mudah dengan tahapan sederhana, yaitu 1. Mengektraks jeruk nipis dengan memotong motong jeruk nipis kemudian diperas sisihkan, 2. Membuat ekstrak aloe vera dengan mengupas lebih dulu kemudian daging daunnya diblender dan disaring , 3. melarutkan CMC (carboksmetil celulosa) dengan cara tuangkan air kedalam blender tambahkan CMC kemudian mulai di blender, 4. melarutkan titan dioksida dalam gliserin,bahan 1,2,3,4 dan ditambah bahan bahan lain masukkan dalam baskom (bejana ) kemudian di mikser untuk menjadi homogen dengan cepat, Setelah selesai dimikser didiamkan beberapa saat di uji pH nya dengan kertas pH. Berdasarkan literatur pH kulit tubuh sekitar 4 – 5 yang berarti bersifat asam. Hand and body lotion Ranunajufa sudah dilakukan pengujian evaluasi fisik yaitu organo leptik, pH, type emulsi dan homogenitas. Hasil penelitian menunjukkan Hand And Body Lotion Ranunajufa aman untuk kulit dengan type emulsi minyak dalam air (M/A) dan relatif stabil yaitu tidak terpisahkan antara fasa air dan fasa minyak selama penyimpanan.
Hand and Body Lotion adalah sediaan kosmetik pelembab kulit yang termasuk dalam golongan emolien (pelembut ) dan memiliki beberapa sifat yaitu sumber lembab bagi kulit, membuat tangan dan badan jadi lembut, tetapi tidak berminyak dan mudah dioles pada kulit ( Wasitaatmaja, 1997) .
menigkatnya keinginan masyarakat untuk menggunakan bahan alam ditanggapi denan banyaknya produk topikal berbahan aktif tanaman untuk perawatan kesehatan, kosmetik dan pencegahan penyakit. Sangat banyak tanaman dapat digunakan sebagai bahan obat untuk menjaga kesehatan sekaligus sebagai bahan kosmetik untuk merawat kecantikan (Anief,1997 ).Kulit merupakan organ pertama yang terkena pengaruh yang tidak menguntungkan dari lingkungan. Berbagai faktor baik dari luar tubuh maupun dari dalam tubuh dapat mempenaruhi struktur dan fungsi kulit, misalnya: udara kering, kelembaban udara yang rendah, sinar matahari,usia, berbagai penyakit kulit maupun penyakit dalam tubuh. Faktor - faktor tersebut dapat menyebabkan penguapan yang berlebihan pada epidermis kulit, sehinga kadar air dalam stratum korneum berkurang dan menyebabkan kulit kering. Secara alamiah kulit berusaha melindungi diri dari kemuntgkinan tersebut, yaitu dengan adanya tabir lemak diatas kulit yang diperoleh dari kelenjar lemak dan sedikit kelenjar keringat serta adanya lapisan kulit luar yang berfungsi sebagai sawar kulit.Namun dalam kondisi tertentu faktor perlindungan kulit alamiah (natural moisturizing factor ) tidak mencukupi sehingga diperlukan perlindungan tambahan non alamiah (Wasitaatmaja, 1997 ).
Aloe vera,jeruk nipis,minyak zaitun adalah contoh bahan alam yang dapat digunakan sebagai bahan pelembut kulit.
Penggunaan Hand And Body Lotion Ranunajufa pada tangan dan anggota tubuh selain wajah dengan cara dioleskan dengan tangan telanjang.
Lotion ini berbahan dasar alami yaitu aloe vera (melembutkan, melembabkan, SPF ) untuk kulit, dan jeruk nipis dapat mencerahkan kulit,minyak zaitun (melembabkan, mengandung vit A, D, dan E ).
Penggunaan yang teratur menjadikan kulit bersih dan sehat.
Nama | : | Any Winarsih |
Alamat | : | RT 07/RW 01 Desa Penawangan, Kec. Penawangan, Kab. Grobogan |
No. Telepon | : | 081326082040 |