Mobil custom merupakan kendaraan yang unik dan dirancang sesuai dengan preferensi dan kebutuhan individu. Dalam era mobilitas yang berkelanjutan, mobil custom dengan teknologi ramah lingkungan ini menarik perhatian banyak penggemar otomotif. Mobil custom dengan bodi custom atau dibuat sendiri memberikan kesempatan untuk menciptakan desain yang unik dan menggambarkan ekspresi kreativitas pemiliknya. Dalam proses pembuatan, pemilik mobil dapat berkolaborasi dengan para perancang dan insinyur untuk mencapai bentuk, gaya, dan detail yang diinginkan. Hal ini menghasilkan kendaraan yang berbeda dari kendaraan produksi massal dan memberikan kebanggaan tersendiri kepada pemiliknya. Selain bodi custom, mobil ini menggunakan mesin listrik sebagai sumber tenaga. Mesin listrik menawarkan keunggulan dalam hal kebersihan lingkungan dan efisiensi energi. Mesin listrik juga memberikan akselerasi yang responsif dan kinerja yang mulus, serta kebisingan yang lebih rendah dibandingkan dengan mesin pembakaran dalam. Mobil custom ini juga dilengkapi dengan baterai modul yang memiliki sistem pendingin udara. Sistem pendingin udara membantu menjaga suhu baterai agar tetap dalam kisaran optimal, yang berdampak positif terhadap umur baterai dan kinerja mobil secara keseluruhan. Mobil ini menggabungkan desain unik, teknologi ramah lingkungan, dan kinerja yang handal. Dengan meningkatnya kesadaran akan perlunya mobilitas berkelanjutan, mobil custom semacam ini memberikan pilihan yang menarik bagi para konsumen yang ingin mengemudi kendaraan yang mencerminkan kepribadian mereka dan berkontribusi pada lingkungan yang lebih baik.
Bahan bakar minyak adalah sumber energi utama kendaraan transportasi yang lazim digunakan pada saat ini. Bahan bakar yang berasal dari energi fosil merupakan salah satu energi tidak terbarukan. Oleh sebab itu energi ini berpotensi untuk habis dalam beberapa dekade yang akan datang. Berdasarkan data Badan Pengatur Hilir Minyak dan Gas (BPHMIGAS) dalam lamannya menyatakan konsumsi Jenis BBM Umum (JBU) Indonesia pada tahun 2017 mencapai angka 55.400.604.901 liter. Berdasarkan data tersebut konsumsi JBU mengalami peningkatan setiap tahunnya. Konsumsi yang besar tersebut tentu akan berpotensi menyebabkan kelangkaan bahan bakar minyak yang semakin lama semakin menipis ketersediaannya. Selain berpotensi akan habis, konsumsi BBM pada kendaraan bermotor juga menyebabkan pencemaran udara. Kusminingrum (2008:2) dalam papernya menyebutkan bahwa tingkat polusi udara polutan HC, Nox, dan SPM kota kota besar di Indonesia telah melebihi ambang batas standar.
Akhir-akhir ini banyak dikembangkan kendaraan transportasi yang tidak menggunakan bahan bakar minyak, yaitu menggunakan energi listrik. Energi listrik disimpan dalam baterai yang ditempatkan didalam kendaraan sehingga dapat dibawa kemanapun kendaraan itu berpindah tempat. Penggunaan teknologi kendaraan bermesin listrik ini dapat mengurangi konsumsi penggunaan bahan bakar minyak dan tingkat penyebaran polusi udara. Salah satu kendaraan listrik yang populer saat ini adalah mobil. Mobil listrik diklaim dapat mencapai zero emission, karena tidak menimbulkan gas buang dan polusi suara yang bising. Kendaraan listrik juga dinilai lebih nyaman dan menjadi masa depan teknologi otomotif dunia dalam beberapa dekade kedepan. Hal ini selaras pembangunan indonesia sebagai produsen baterai kendaraan listrik untuk mendukung era kendaraan listrik. dikutip dari laman nikel.co.id yang dipublikasikan pada januari 2021, bahwa indonesia siap menjadi produsen utama baterai kendaraan listrik karena cadangan nikel laterit sebagai bahan baterai lithium melimpah di Indonesia.
Mobil listrik mempunyai kekurangan, yaitu masih bergantung pada sumber pengisian ulang energi listrik masih bergantung pada sumber pembangkit yang menggunakan bahan bakar minyak dan batubara. Hal tersebut mengartikan bahwa konumsi bahan bakar fosil masih tinggi dalam sistem penggunaan mobil listrik. Mobil listrik saat ini belum banyak diketahui masyarakat. Populasi yang sedikit adalah salah satu fakta bahwa mobil listrik belum banyak diketahui masyarakat. Perusahaan Listrik Negara dalam artikel yang dimuat di laman berita CNN Indonesia tahun 2019, jumlah mobil listrik yang ada di jakarta hanya berkisar puluhan unit.
Mobil listrik yang banyak dijumpai di pasaran saat ini menggunakan motor listrik PMSM dengan inverter bersistem kompleks. Penggunaan motor dan inverter ini memerlukan biaya yang tinggi dalam pembuatannya. Selain itu diperlukan kemampuan sumber daya manusia khusus untuk mempelajari dan merawat sistem mobil tersebut (carro.id). Berbagai masalah tersebut muncul di banyak negara karena teknologi mobil litrik tersebut masih tergolong baru.
Baterai mobil listrik umumnya terbuat dari material lithium. Baterai mobil listrik disusun dan didesain sedemikian rupa agar bisa beroperasi pada sistem yang mendukung supali daya pada mobil. Baterai mobil litrik haru mempunyai syarat kemanan yang baik agar dapat dugunakan. Dalam penggunaannya, baterai mobil listrik dijaga agar tetap dalam suhu aman. Hal ini dimaksudkan agar tidak terjadi pelarian thermal sehingga menyebabkan kecelakaan. Untuk itu sistem pendingin diperlukan untuk menjaga suhu baterai mobil listrik tetap dalam ambang suhu yang aman.
Sistem pendingin baterai mobil listrik yang banyak digunakan saat ini diantaranya adalah sistem pendingin cairan, sistem pendingin dengan refrigerant, dan sistem pendingin udara. Dari bebrapa sistem pendingin tersebut, ssitem pendingin udara merupakan sistem pendingin yang lebih sederhana dan mudah untuk diproduksi di bengkel/produsen UMKM.
Bedasarkan uraian diatas, pembuatan mobil listrik dengan motor PMDC dan baterai berpendingin udara sangat penting untuk mengurangi penggunaan bahan bakar minyak dan mengurangi tingkat polusi udara, efisiensi biaya operasional, dan proses produksi yang lebih murah. Pembuatan mobil listrik ini juga menjawab tantangan peralihan ke kendaraan ramah lingkungan di Indonesia dengan UMKM dan Lembaga Pendidikan sebagai salah satu bagian produksi sehingga memperkuat SDM dalam negeri dan memperkuat pemasaran produk dalam negeri..
1. Menggunakan mesin listrik
Mesin listrik lebih ramah lingkungan.
2. Dapat diisi daya dengan menggunakan listrik rumah tangga
Carger dapat beradaptasi dengan listrik 900 watt
3. Desain lebih menarik
Mempunyai desain bernuansa sport custom yang menarik
4. Menggunakan electric power steering
Roda kemudi dibantu mesin sehingga lebih ringan
Mempunyai 2 pintu depan dengan kapasitas penumpang 4 orang
Nama | : | Adzin Kondo Nurbuwat |
Alamat | : | Randusari, Ngadirojo Kidul, Ngadirojo |
No. Telepon | : | 083149303889 |