Abstrak
Pada Zaman sekarang seiring perkembangan teknologi informasi dan komunikasi, sistem keamanan rumah sangatlah dibutuhkan, karena tingkat kejahatan yang semakin meningkat, Saat ini kebanyakan sistem pengamanan menggunakan CCTV yang mampu merekam kejadian tindak kejahatan pada waktu tertentu tanpa adanya peringatan dini. Sehingga para pelaku tindak kejahatan sudah mengetahui teknis dan sistem keamanan yang sudah terpasang, sehingga mereka dengan mudah menghilangkan jejak kejahatanya dengan cara merusak sistem dan membuangnya ke tempat yang lain.
Oleh karena itu , pada karya ini memberikan solusi sebuah sistem keamanan melalui pengenalan wajah menggunakan kamera yang terhubung dengan perangkat rasberry Piyang diprogram dengan bahasa pemrograman phyton. Dengan sistem keamanan ini dapat memberikan informasi dan peringgatan dini melalui notifikasi email dan aplikasi watshapp jika terdeteksi ada orang tidak dikenal yang masuk ke rumah. sistem ini akan melakukan pendeteksian wajah berdasarkan wajah para para pemilik rumah yang sudah dikenal sebelumnya dan akan dimasukkan ke dalam basis data, dimana yang bukan pemilik wajah akan dianggap sebagai orang tidak dikenal, lalu mengirimkan pesan notifikasi email dan watshap pemilik rumah .
Kata Kunci : Pengaman, wajah, rasberry pi, watshapp, e-mail.
Latar belakang
Pada zaman sekarang seiring perkembangan Teknologi dan informasi angka kriminalitas dan tindak kejahatan yang cenderung meningkat. Angka kriminalitas 2022 naik 7,3 persen dari tahun lalu. Jika dirata-ratakan, ada 31,6 kejahatan setiap jamnya. Kapolri Listyo Sigit Prabowo merincikan tingkat kejahatan itu meningkat 18,764 kasus menjadi 276.507 perkara dari sebelumnya 257.743 kasus pada 2021 (CNN Indonesia,31 Des 2022).Sistem keamanan pada suatu tempat atau ruang -ruang vital dan peralatan berharga sangatlah dibutuhkan. Sekarang sistem pengamanan yang beredar dan dipakai banyak di masyarakat adalah CCTV , para pelaku kejahatan dengan cepat menghilangkan jejak kejahatanya dengn cara merusak media penyimpanan perekaman. Banyak para pelaku kejahatan menargetkan rumah yang tanpa sistem keamanan, dan rumah yang jarang dialuli masyarakat sekitar. Kurangnya pengamanan keliling atau pos ronda semakin meningkatkan aksi kejahatan yang terjadi di suatu komplek.
Oleh karena itu, pada karya ini memberikan solusi sistem pengamanan rumah melalui pengenalan wajah berbasis rasberry pi dengan notifikasi e-mail dan watshapp secara realtime. Pengaman ini akan akan mendeteksi jika ada orang tidak dikenal melalukakan tindak kejahatan yang akan masuk ke dalam rumah dan merekam mereka ke dalam sitem ini kemudian sistem akan mengirimkan notifikasi jika ada orang yang masuk ke rumah melalui aplikasi email dan watshapp.
Keunggulan alat ini adalah :
Nama | : | Heri Purwanto |
Alamat | : | Perum Galmas Residence No C7 Prawatan Jogonalan Klaten |
No. Telepon | : | 081915551626 |