Inovasi teknologi Faspol merupakan solusi penanganan sampah plastik yang tepat guna. Mengubah plastik menjadi bahan bakar untuk mengurangi polusi sampah plastik yang berdampak buruk bagi lingkungan sekaligus pemberdayaan masyarakat. Faspol memanfaatkan teknologi fast pyrolysis dengan metode catalytic cracking dan teknologi plasma yang aman bagi lingkungan. Sebagai bahan uji coba produk, kami merekayasa kompor hybrid dan kompor UMKM yaitu kompor modifikasi yang berfungsi ganda sebagai kompor gas dan minyak. Selain itu, BBM Plastik setara pertamax turbo telah diujikan pada kendaraan bermotor. Pada proses ini, faspol telah menghasilkan BBM sintesis dengan hasil maksimal, ekonomis, dan aman bagi lingkungan.
Salah satu polutan paling berbahaya di lingkungan adalah sampah plastik. Dalam kehidupan sehari-hari produk berbahan baku plastik begitu banyak digunakan sehingga sampah plastik semakin tak terkendali. Parahnya, plastik adalah bahan yang sulit terurai secara alami. Sementara penampungan sampah secara landfill maupun open dumping di setiap TPA yang disediakan pemerintah belum berjalan efektif. Begitu pula dengan proses pembakaran yang berpotensi memunculkan emisi dioxin, tidak direkomendasikan.
Pengolahan sampah plastik menjadi prioritas mengingat daur ulang sampah plastik di seluruh dunia belum mencapai 10 persen. Sebagai wujud kepedulian lingkungan, inovator melakukan inovasi dan kajian berupa meskin pirolisis dengan metode terbaru. Uji coba dilakukan selama tak kurang dari lima tahun untuk menciptakan mesin pirolisis, katalis, kompor hybrid, teknologi plasma dan BBM dengan kualitas terbaik. Sebagai alternatif energi, BBM sampah plastik dapat dirasakan manfaatnya oleh masyarakat.
Inovasi yang terintegrasi mulai dari proses awal pengelolaan sampah, proses produksi yang efisien dengan teknik terbaru dan penambahan katalis, proses pemurnian hasil dengan media adsorben yang juga hasil inovasi penulis
Pembaruan yang inovator tawarkan adalah :
1. Teknik Pyrolisis yang memanfaatkan tekanan (bukan kondensasi) sehingga proses dekomposisi sampah plastik menjadi lebih efektif dan efisien
2. Katalis berfungsi untuk mempercepat proses dekomposisi (dekomposisi terjadi pada suhu yang lebih rendah dari proses dekomposisi pada umumnya)
3. Teknologi plasma dapat mengurai gas dan asap berbahaya hasil pembakaran.
4. Kompor hybrid yang dapat digunakan dengan memanfaatkan BBM alternatif hasil pengolahan sampah ataupun gas LPG
5. BBM alternatif hasil pengolahan sampah yang dapat digunakan untuk kompor sehingga lebih hemat dan ekonomis.
Nama | : | Budi Trisno Aji |
Alamat | : | Jl.Karangjambe Desa Kasilib RT 04 RW 02 Kec Wanadadi Kab Banjarnegara |
No. Telepon | : | 082310126321 |