APLIKASI UMKM SUKOHARJO

Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) menjadi salah satu penggerak perekonomian Kabupaten Sukoharjo. Tak hanya berperan sebagai roda perekonomian tetapi juga dalam penyerapan tenaga kerja. Hal ini menjadi perhatian besar bagi pemerintah dan warga Kabupaten Sukoharjo. Perkembangan teknologi pun menuntut masyarakat untuk terus berkembang dan berinovasi. Untuk itu diperlukan strategi dan inovasi pengembangan UMKM di era ekonomi digital ini. Salah satunya yaitu melalui UMKM SUKOHARJO, aplikasi pemasaran produk UMKM berbasis android sebagai langkah prospektif meningkatkan perekonomian Kabupaten Sukoharjo. UMKM SUKOHARJO dirancang untuk memasarkan produk UMKM Sukoharjo secara online dan terintegrasi sistem. Selain itu aplikasi ini pun digunakan untuk meningkatkan potensi ekonomi industri kreatif masyarakat Kabupaten Sukoharjo. Dalam menghadapi tantangan ekonomi digital, Kabupaten Sukoharjo harus mempunyai strategi pemasaran dan kebijakan yang efektif. Pembuatan aplikasi ini diharapkan dapat mengenalkan, mempromosikan, dan menjaga eksistensi UMKM Kabupaten Sukoharjo sehingga dapat meningkatkan perekonomian.

Metode prototype digunakan dalam perancangan produk aplikasi menggunakan website gratis yang bernama kodular.io, dengan pengumpulan data daerah sebagai analisis bentuk produk yang dibuat dengan user interface minimalis. Dengan begitu aplikasi dapat digunakan selayaknya dan dapat diakses oleh semua kalangan sebagai marketplace.

Adapun tujuan dari penulisan ini adalah, aplikasi ini diharapkan dapat berkembang menjadi bisnis teknologi yang dapat memberikan keuntungan bagi founder, menciptakan lapangan pekerjaan, dan membantu memajukan industri kreatif demi meningkatkan taraf hidup masyarakat Kabupaten Sukoharjo. Dengan begitu, UMKM SUKOHARJO hadir untuk membantu para pelaku UMKM dalam memasarkan produknya sekaligus sebagai media promosi produk UMKM di Kabupaten Sukoharjo secara tidak langsung. Kemudian, para pelaku UMKM diharapkan dapat menggunakan kemajuan teknologi informasi dan komunikasi dengan maksimal demi kemajuan produk dan usahanya sehingga dapat bersaing dengan para pelaku UMKM lainnya serta bertahan di segala kondisi perekonomian.

Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) mempunyai peran penting dan strategis dalam pembangunan ekonomi Kabupaten Sukoharjo. Selain berperan dalam pertumbuhan ekonomi, UMKM juga berperan dalam penyerapan tenaga kerja. Berdasarkan data Dinas Perdagangan, Koperasi, dan UKM Sukoharjo, jumlah UMKM tahun 2021 mencapai 350.000 unit. Padahal, data pada tahun 2018 jumlah UMKM baru mencapai 20.850 unit. Jumlah ini naik 17 kali lipat dalam waktu 3 tahun usai muncul program Bantuan Produktif Usaha Mikro (BPUM) dari pemerintah pusat. Dari jumlah tersebut UMKM yang memiliki dokumen lengkap; izin usaha dan Nomor Induk Berusaha (NIB) tercatat sebanyak 122.000 unit. Berdasarkan kondisi tersebut, kompetitor yang terus bertambah dibarengi dengan dampak Covid-19 yang masih terasa memaksa para pelaku UMKM bertahan dari goncangan kritis dan paksaan gulung tikar. 

UMKM ini benar-benar memberdayakan sumber daya lokal sebagai bahan baku dan tenaga kerja domestik. Namun, dalam kenyataannya, produk hasil UMKM Kabupaten Sukoharjo masih menemui kesulitan dalam menembus pasar. Salah satu kendala yang dialami oleh para UMKM adalah mengenai pemasaran yang masih terbatas karena mengalami kendala dalam standar mutu. Selain itu masih banyak masyarakat yang belum mengenal tentang produk UMKM di Kabupaten Sukoharjo.

Untuk itu, diperlukan strategi khusus dalam upaya peningkatan daya saing dengan pemanfaatan teknologi informasi dan komunikasi yang diperlukan oleh pelaku UMKM lokal untuk menghadapi persaingan usaha yang kian ketat. Sebab, pelaku UMKM dapat memanfaatkan teknologi seluas-luasnya untuk mengembangkan usahanya sehingga cepat maju. Selain itu, diperlukan adanya upaya untuk melindungi dan mengenalkan produk UMKM Kabupaten Sukoharjo di pasar nasional maupun sampai mancanegara sehingga produk lokal bisa menjaga eksistensinya. Salah satunya, yaitu melalui aplikasi UMKM SUKOHARJO, aplikasi berbasis android sebagai wadah pemasaran produk UMKM dalam meningkatkan perekonomian masyarakat di Kabupaten Sukoharjo. Apalagi dalam era industri 4.0 ini pemerintah perlu mengembangkan sistem digitalisasi pada semua sektor salah satunya sektor perekonomian. Perekonomian dipengaruhi oleh penjualan dan pemasukan suatu kegiatan salah satunya UMKM. Dengan itu aplikasi UMKM SUKOHARJO siap mengawali dalam pengembangan sistem digitalisasi yang berada di Kabupaten Sukoharjo sekaligus membantu menembus pasar produk lokal.

Aplikasi UMKM SUKOHARJO dalam prototype alfa hanya membutuhkan ruang penyimpanan kurang dari 12 MB dengan sistem single link yang dapat diakses secara mudah oleh semua kalangan. Teknis pemakaian aplikasi UMKM SUKOHARJO secara sistematis sebagai berikut :

  1. Unduh aplikasi UMKM SUKOHARJO menggunakan perangkat android pada link bit.ly/AplikasiUMKMSKH.

  2. Buka aplikasi UMKM SUKOHARJO.








 

  1. User akan diarahkan pada halaman depan aplikasi tanpa proses login.

 

Gambar 1. Opening ketika proses login

 

  1. Setelah menunggu, user akan disambut halaman yang berisi menu-menu persebaran UMKM per-kecamatan dengan UI yang minimalis dan fitur pendukung seperti button Daftar UMKM dan Hubungi Kami.

 

Gambar 2. User Interface 

  1. Selanjutnya user dapat memilih menu daerah sesuai yang diinginkan,  lalu disambut dengan menu lapak UMKM di kecamatan tersebut.

 

Gambar 3. Menu pemilihan store UMKM

 

  1. Setelah itu user memilih store UMKM dan akan diarahkan ke halaman store UMKM yang dipilih.

 

Gambar 4. Tampilan Lapak

 

  1. Dalam halaman store UMKM, user akan diberi informasi tentang store UMKM dan beberapa produk unggulan yang dijual oleh pelaku UMKM.

 

Gambar 5. Pemilihan produk pada store

 

  1. Setelah itu, user dapat memesan produk sesuai yang diinginkan dengan menekan button “Pesan” yang akan diarahkan ke whatsapp pemilik store dengan tujuan user dapat bertransaksi secara langsung dengan sistem Cash On Delivery (COD). 

Gambar 6. Proses pemesanan

 

  1. Selain itu, pengguna juga dapat mendaftarkan UMKM yang dimilikinya agar bisa dimuat di aplikasi dengan cara menekan button “Daftar UMKM” yang kemudian akan diarahkan ke google formulir. Pengguna juga dapat menghubungi pihak pengembang untuk bertanya maupun memberikan kritik dan saran.

 

Gambar 7. Button “Daftar UMKM” dan “Hubungi Kami”

Nama : Aziz Rahmad Isnanto
Alamat : Kotakan RT04/RW06, Bakalan, Polokarto, Sukoharjo
No. Telepon : 088225360146